Aku Cinta Dia
Semilir lembut angin pagi
Terpancar sinar sang mentari
Burung – burung berkicau silih berganti
Indah bagaikan suasana hati
Tak terbayang oleh mata
Rasa ini sungguh luar biasa
Mengalir sederas ombak samudra
Terumpama cinta Adam dan Hawa
Oh Tuhan...
Bukan maksut hati mencintainya
Namun apalah daya hati ini jika telah berkata
AKU CINTA DIA....
Apa Aku Salah
Mencintaimu Sayang ?
Maaf aku harus melakukan ini semua
Semua ini kulakukan tuk menghapus lukaku
Luka karena telah mencintaimu
Mungkin aku harus pergi tuk sementara
Melupakan segala bayang – bayang tentangmu
Begitu pun juga dengan semua kenangan tentang kita
Tentang kita berdua
Namun, di setiap detik langkahku
Aku mencoba tuk berfikir
Berfikir sejenak tentang apa yang
aku lakukan
Apa aku salah mencintaimu sayang
?
Tapi Sudahlah...
Semuanya telah berlalu...
Nasi pun telah menjadi bubur
Kini Biar kusimpan semuanya
Semua cerita cinta kita
Meski di sini ku kan tetap menunggu
Menunggu hingga kao pasti menjadi milikku
0 komentar:
Posting Komentar